Ini Dia 5 Macam Makanan Sehat Yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil

Nyampling.com ~ Ini Dia 5 Macam Makanan Sehat Yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil. Kehamilan adalah masa-masa yang paling dinanti-nantikan oleh pasangan suami istri yang ingin sekali dikaruniai seorang anak. Masa-masa hamil menjadi tanggung jawab yang berat bagi seorang Ibu untuk menjaga anak yang ada di dalam kandungan supaya tetap terjaga hingga lahir nanti.

Ini Dia 5 Macam Makanan Sehat Yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil
Salah satu cara menjaga bayi yaitu dengan mengonsumsi makanan yang sehat. Apabila makanan yang dikonsumsi Ibu hamil sehat, maka bayi yang ada di dalam kandungan juga akan mendapatkan hal yang sama. Sebab itulah, makanan menjadi faktor penting yang harus dilakukan oleh para Ibu hamil.

Berikut ini adalah 5 macam makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil yang harus Anda ketahui!

1.    Sayur Hijau

Jenis makanan sehat Ibu hamil yang pertama adalah sayur hijau. Pastinya Anda sudah tidak asing lagi dengan yang namanya sayur hijau, jenis makanan ini mengandung nutrisi yang sangat baik untuk dikonsumsi setiap orang, khususnya untuk Ibu hamil.

Namun ingat, tidak semua jenis sayuran hijau dapat dikonsumsi dengan baik oleh para Ibu hamil. Untuk itu, Anda bisa melakukan konsultasi atau menanyakan terlebih dahulu kepada dokter sayuran apa saja yang dapat dikonsumsi oleh para Ibu hamil. Dengan begitu, kondisi bayi dalam kandungan akan mendapatkan nutrisi yang baik.

2.    Daging

Dimana ada sayur pastinya ada daging yang merupakan makanan sehat yang baik dikonsumsi oleh para Ibu hamil. Daging memiliki protein yang sangat tinggi di dalamnya, khususnya untuk dagi sapi yang memiliki vitamin B, kolin, zat besi, dan lain-lain.

Apabila daging sapi terlalu mahal, Anda bisa mengonsumsi daging ayam yang mudah didapat. Dengan mengonsumsi daging, kondisi janin dan Ibunya akan baik-baik saja sampai proses kelahiran nanti.

3.    Telur

Makanan sehat Ibu hamil yang ketiga ialah telur. Dengan mengonsumsi telur dapat membuat Anda tetap sehat dalam menjaga kandungan sang buah hati. Selain mudah didapat, telur ini mengandung banyak nutrisi di dalamnya. Telur mengandung protein dan juga kolin yang sangat baik untuk perkembangan tubuh si bayi.

Dengan mengonsumsi telur juga dapat mencegah resiko cacat tabung saraf. Maka dari itu, mengonsumsi telur sangat cocok untuk kesehatan para Ibu hamil.

4.    Salmon

Makanan yang harus dikonsumsi oleh Ibu hamil selanjutnya adalah salmon. Jenis makanan ini sangat cocok dikonsumsi karena mengandung nutrisi yang banyak di dalamnya. Salah satunya adalah Omega 3 yang dapat mempengaruhi janin sang buah hati.

Untuk mengonsumsi salmon ini, sebaiknya Anda memakannya setiap seminggu sekali. Demi kesehatan sang buah hati, Anda harus mengonsumsi makanan yang satu ini. Bila tidak, hal yang beresiko bisa saja berdampak pada bayi Anda. Hal itu pastinya tidak diinginkan oleh Anda ya kan!

5.    Susu

Jenis Makanan sehat Ibu hamil yang terakhir ialah mengonsumsi susu. Pastinya Anda tahu kan susu kaya akan nutrisi di dalamnya. Banyak sekali jenis susu yang tersedia di berbagai toko apotek. Pilih jenis susu yang baik untuk dikonsumsi, biasanya dari pihak apotek akan memberikan saran susu yang baik untuk Anda.

Susu mengandung protein dan kalsium yang baik untuk perkembangan sang bayi. Dengan mengonsumsi susu, Ibu hamil dan juga bayinya akan terus sehat sampai proses kelahiran nanti.

Demikan beberapa informasi mengenai 5 macam makanan sehat yang wajib dikonsumsi ibu hamil. Semoga bermanfaat untuk teman-teman semuanya, terima kasih.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel