Pengalaman Membuat Blog Pertama Kali
Pengalaman Membuat Blog Pertama Kali. Halo sobat nyampling, kali ini saya akan berbagi sedikit pengalaman tentang dunia blogger dari kacamata saya, dari awal saya ngeblog sampai diterima oleh adsense. Semua suka duka telah terlewati karena sudah sampai pada titik ini, namun perjalanan masih panjang kisanak...Masih banyak yang harus kamu lakukan untuk merebut hati para Blog Walker.
Awal mula ngeblog sebenarnya hanya sekedar penasaran saja, sampai akhirnya lama kelamaan menjadi hobi juga ngeblog karena saya merasakan dapat mengeksplore hal - hal baru. Karena ngeblog saya jadi tauh seperti apa blog itu, terus kode javascript, html terus struktur sebuah blog seperti apa. Sebenarnya saya tidak tauh sama sekali masalah kode - kode serta penempatan dalam html. Memang blank tidak tauh apa - apa tentang dunia blog, maklumlah bukan anak IT ataupun Jaringan. Cuma sekedar hobi otak atik PC aja.....hehehehe
Singkat cerita pertama kali nulis artikel itu, belum tauh triknya,,hanya nulis aja di word terus pastekan di form blogging. Sehingga hasilnya amburadul (mana fontnya beda, spasinya beda juga, warna font beda). Semua saya pelajari hanya dengan otodidak, browsing, lihat youtube.
Alhamdulillah berkat kerja keras pantang menyerah, lambat laun karena terbiasa membuat postingan ditambah lagi tips yang saya dapat dari browsing, akhirnya bisa juga posting artikel tanpa kesulitan edit yang lain2nya.
Idel awal blog nyampling ini adalah tentang Laboratorium dibidang Lingkungan Hidup yang berisi tentang artikel, baik itu peraturan, metode analisis, manual alat. Lambat laun semakin kesininya saya merasakan agak susah untuk posting artikel karena lingkup terbatas kemudian juga saya lihat niche blog saya juga kurang begitu populer.
Karena sering jalan - jalan ke situs blog populer, saya lihat niche mereka kok gado2 ya, terdiri dari banyak kategori, sehingga terbersit pikiran juga untuk membuat blog nyampling ini menjadi beberapa niche, maka dibuatlah situs Nyampling ini menjadi tentang Laboratorium Lingkungan dan juga perkembangan Teknologi modern. Dan tidak menutup kemungkinan untuk menambah kategori laennya. Dah itu aja...Bersambung di next artikel ya